logo holiday wisata lombok

Pesona Desa Sade Lombok Tengah, Desa Wisata Penuh Keunikan

Desa Wisata Lombok

Desa Sade menjadi salah satu tujuan wisata favorit karena ada berbagai hal unik yang membuat desa ini wajib dikunjungi. Keunikan apa saja yang disuguhkan desa wisata ini? Yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini!

Desa adat Sade saat ini sudah dikenal oleh masyarakat luas dan bahkan terdaftar sebagai wisata budaya di Lombok. Hal ini tidak lepas dari kekayaan budayanya dan berbagai hal unik yang wajib di eksplor saat berkunjung ke desa ini.

Desa Sade juga termasuk dalam daftar itinerary berbagai paket tour wisata Lombok. Jika ingin mengunjungi tempat wisata ini, maka tidak perlu repot menyiapkan daftar kunjungan. Cukup sewa jasa atau agen tour travel wisata saja!

Sejarah Desa Sade Lombok Tengah

desa sade lombok

Sade adalah dusun di Lombok Tengah terkenal masyarakatnya yang masih sangat kuat menjaga dan mempertahankan budaya serta tradisi Suku Sasak. Tak heran, saat memasuki desa ini, adat perkampungan aslinya masih kental.

Sebagian penduduk di Sade bekerja sebagai penenun, perempuan di Sade sudah belajar menenun dari usia 7-10 tahun. Ada kepercayaan, bahwa perempuan Sasak yang belum bisa menenun maka tidak diperbolehkan menikah.

Sebenarnya sejak tahun 1975, Desa Sade Suku Sasak di Lombok Tengah sudah banyak dikunjungi wisatawan. Kala itu memang desa ini sudah diperuntukan sebagai desa wisata. Eksistensinya masih terkenal hingga sekarang.

Aktivitas Seru di Desa Wisata Sade

Jika ingin mengunjungi desa wisata ini, maka siapkan kamera untuk mengabadikan setiap momen menarik. Selain itu, siapkan juga uang untuk membeli oleh-oleh khas desa ini. Adapun aktivitas seru di Desa Sade sebagai berikut:

1. Jelajah Rumah Suku Sasak

Desa wisata Sade punya daya tarik dari bentuk rumahnya yang menarik, beratap alang-alang kering, dan dinding bambu. Uniknya, lantai rumah selalu dibersihkan pakai kotoran kerbau tetapi tidak berbau setelah dibersihkan.

2. Pertunjukan Tari Peresean

Tari Peresean adalah tarian yang dipakai untuk meminta hujan. Pertunjukan tari ini digelar hanya di waktu-waktu tertentu saja. Adapun tariannya dilakukan dua orang pria dengan memegang perisai dan tongkat terbuat dari rotan.

3. Mencoba Belajar Menenun

Keunikan Desa Sade Lombok bisa menjadi tempat belajar bagi yang ingin mengenal budaya Suku Sasak, seperti salah satunya belajar membuat kain tenun dari ahlinya. Adapun kain tenun yang terkenal dari sini adalah kain songket.

4. Foto di Pohon Cinta

Tidak lengkap berkunjung ke desa wisata Sade jika tidak foto di pohon cinta. Pohon ini menjadi tempat bertemunya pasangan remaja saat berpacaran. Berfoto di tempat ini bisa jadi kenang-kenangan pernah berkunjung ke Lombok.

5. Belanja Oleh-oleh Khas Sade

Melengkapi perjalanan wisata Desa Sade agar berkesan, maka pastikan membeli oleh-oleh. Ada berbagai kios menjual souvenir khas desa wisata Sade mulai dari selendang, kain, aksesoris, hiasan dinding, dan sebagainya.

Lokasi Desa Wisata Sade Lombok

desa sade di lombok

Desa Wisata Sade lokasinya mudah dijangkau oleh kendaraan karena berada di pinggir jalan raya. Akses menuju lokasinya pun mudah ditempuh kendaraan karena jaraknya tidak terlalu jauh dari Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah.

Lokasi Desa Sade Lombok letaknya berada di Desa Rembitan, kecamatan Pujut, kabupaten Lombok Tengah, provinsi Nusa Tenggara Barat. Jika ditempuh dari kota Mataram menuju lokasi sekitar 43 km atau 1 jam perjalanan. Jika dari Bandara Internasional Lombok, desa wisata adat Sade jaraknya sekitar 10 km atau 15-20 menit perjalanan dengan menggunakan kendaraan.

Penutup

Demikian informasi tentang Desa Sade, desa wisata di Lombok Tengah yang wajib dikunjungi ketika liburan di Lombok. Jika tidak ingin repot menyiapkan perjalanan wisata, maka bisa sewa agen travel dan wisata terpercaya.

Share:

Artikel Menarik Lainnya